Minggu II, 13 Maret 2022 | Tema Bulan Maret 2022 : “Persembahan Yang Berkualitas ”(Roma 12:1-2) |
Kebaktian Minggu Pagi, 13 Maret 2022 |Pukul 09.00 WIB|
Kata Sambutan & Doa Pembukaan
Lagu Pujian : Bersyukurlah
Lagu Pujian : Aku Hendak Bersyukur
Lagu Persiapan Firman Tuhan : Ajarku MengenalMu
Khotbah : ” Persembahan Berkualitas (Belajar dari Janda Miskin) ” | Markus 12:41-44 | Pdt. Imanuel Rajiono,S.Th.,M.A.
Altar Call : Tidak dengan Tangan yang Hampa
Pengumuman
Doa Penutup & Doa Berkat
Pujian Penutup : Reff-Kemuliaan Bagi Tuhan
Bersyukurlah
Na..na..na..na..na..na
Haleluya kumemuji-Mu Tuhan
Kar’na kasih-Mu tak berkesudahan
Biar yang bernafas memuji Sang Raja
Di atas gunung
dan di dalam Samudra
Tanganku kuangkat pada-Mu
Mensyukuri rahmat yang Kau b’ri
Kakiku melompat bagi-Mu
S’bab rahmat-Mu
baru tiap pagi
Bersyukurlah kepada Tuhan
Sebab Dia baik sebab Dia baik
Bahwasanya untuk s’lamanya
Kasih setiaNya, kasih setiaNya
Aku Hendak Bersyukur
Aku hendak bersyukur pada Tuhan
kar’na keadilan-Nya
Dan bermazmur bagi nama Tuhan,
yang Maha Tinggi
Ya Tuhan, Tuhan kami,
betapa mulianya
Nama-Mu Tuhan kami
dimuliakan atas s’luruh bumi
Ajarku MengenalMu
Tak ada yang kudambakan Selain diriMu Tak ada yang kuinginkan Hanyalah Engkau
Ajarku mengenalMu Bawa ku lebih mengenalMu PribadiMu yang kurindu Ajarku mengenalMu
Aku ingin Tinggal dalam pelataranMu Aku ingin Lebih dalam Di hadiratMu
Ajarku mengenalMu (3x)
Tidak Dengan Tangan Yang Hampa
Tidak dengan tangan yang hampa Ku datang ke hadirat-Mu Menyatakan rasa syukurku Atas s’gala berkat-Mu
Tidak dengan tangan yang hampa Ku sujud menyembah-Mu Persembahkan s’luruh hidupku Di atas mezbah-Mu
Segalanya yang kumiliki Semuanya dari pada-Mu Kan ku bawa persembahanku Yang terbaik hanya bagi-Mu
Kemuliaan Bagi Allah
Kemuliaan Bagi Tuhan
Ditempat Maha Tinggi
Kau Raja Diagungkan Dan Dipuji
Datanglah Kerajaan-Mu
Jadilah Kehendak-Mu
Sluruh Bumi Penuh Kemuliaan-Mu
Diinformasikan kepada segenap Jemaat GBIP, kegiatan Ibadah minggu depan, tgl. 20 Maret 2022 dilaksanakan secara LangsungOnsite dan Live Streaming Pk. 09.00 WIB, dengan protokol kesehatan yang ketat. Firman Tuhan akan disampaikan oleh Pdm. Artinus Telaumbanua, M.Th.Bagi seluruh Sidang Jemaat dapat mengikuti Layanan Ibadah Minggu Online melalui Akun Channel Youtube dan Facebook GBI Palembang secara LIVE STEREAMING, dapat memberikan komentar : “HADIR” pada video yang sedang Bp/Ibu/Sdr/i tonton.Mohon dukungan doa dari sidang jemaat GBIP, bahwa Pdt. Imanuel beserta keluarga akan mengambil cuti pelayanan, dikarenakan akan menjadi wali pernikahan keluarga di Semarang, dari tanggal 15 Maret- 22 Maret 2022. Terima kasih.Seluruh Kaum wanita diundang hadir dalam Persekutuan WBI pada hari, Selasa 15 Maret 2022 pukul 15.00 WIB. Dengan acara “Kuis Tebak Lagu NP “ di kelas dekat lapangan ping pong.Seluruh Kaum Remaja diundang hadir dalam Persekutuan PRBI pada hari Sabtu,19 Maret 2022 Pukul 18.00 WIBVia Whatsapp dengan Acara ”God Calling” With Sdri. Caren & Maria. Mari Kaum Pemuda hadir dalam Persekutuan PKMB dengan acara “K P K” di GBIP, pada hari Sabtu, 19 Maret 2022 pukul 18.00 WIB.Bantuan Beasiswa dari Sidang Jemaat/Simpatisan dan Donatur Tahun 2022 (untuk bulan Jan, Feb, Mar), akan diberikan kepada Siswa/Siswi pada hari, Minggu, 20 Maret 2022 Pukul 10.30 WIB setelah selesai ibadah pagi di ruang kelas samping Gereja.*Penerima Beasiswa akan dihubungi personal oleh Panitia Sosial Terima kasih. Tuhan memberkati.Mengingatkan bagi seluruh jemaat untuk segera vaksin dan mendownload aplikasi pedulilindungi serta memiliki kartu vaksin, guna memenuhi standar protokol kesehatan yang berlaku.
PERSEMBAHAN & PERSEPULUHAN
Bagi Jemaat yang mengikuti Ibadah Secara Live Streaming PERSEMBAHAN satu keluarga dapat dikumpulkan ke dalam satu amplop dan dapat diserahkan kepada Bendahara Gereja / Panitia Keuangan- Kantor Tata Usaha buka setiap hari : Selasa-Sabtu Jam 08.00 WIB – 16.00 WIB.PERSEMBAHAN dan PERSEPULUHAN dapat di transfer ke Rekening Gereja, Bank BCA No Rek. 855 509 9670A.N. Pdt. Imanuel Rajiono, S.Th., M.A atau Lorencia Agnes. Transaksi Pemberian Persembahan dan Persepuluhan Melalui Kode Barcode QRIS dari Bank BCA.
PROTOKOL KESEHATAN
Himbauan kepada seluruh sidang jemaat GBIP, dihimbau untuk mengikuti Protokol Kesehatan yang ditetapkan oleh Pemerintah, dengan 5M+VDJ : Mencuci tangan, Memakai masker (baiknya rangkap 2 ), Menjaga jarak, Menghindari kerumunan, Mengurangi mobilitas, Ventilasi, Durasi dan Jarak .
MEZBAH DOA KELUARGA
Membangun Mezbah Doa Keluarga : “DOA SERENTAK SELURUH JEMAAT”, Setiap Hari Pukul 21.00 WIB. Pokok – Pokok Doa dipersiapkan oleh Tim Doa dan akan di share di WA Group Gereja.
GEMA (Gemar Membaca Alkitab) Tahun 2022:
Mari seluruh Sidang Jemaat GBI Palembang untuk mengikuti Gemar Membaca Alkitab tahun 2022, dalam Jadwal Pembacaan Alkitab setiap hari untuk minggu ini.
Pdt. Imanuel dan Sidang Jemaat GBIP mengucapkan Selamat Ulang Tahun kepada Anggota Gereja kita yang berulang Tahun dalam minggu Ini.